Pages

Minggu, 12 Agustus 2012

Ketua DPD BKPRMI Sumbang 1juta rupiah untuk korban Rohinya



Makassar, Tribun - Konser amal peduli atas peristiwa pembantaian Muslim di Rohingya, Myanmar, Save Rohingya Muslim's digelar di pusat jajanan Woodsy Gab, Jl Urip Sumoharjo, Makassar, Minggu (12/8/2012). Konser digelar Asosiasi Nasyid Nusantara Sulsel dan dihadiri ratusan penonton dari berbagai kalangan, termasuk remaja masjid.
Ketua Asosiasi Nasyid Nusantara Sulsel Faqih mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai bentuk kepedulian atas peristiwa kemanusiaan itu. Konser yang berlangsung mulai pukul 14.00 Wita hingga pukul 17.30 Wita dimeriahkan puisi, nasyid, dan kelompk band.
Dari konser ini, terkumpul dana dari hasil donasi penonton senilai jutaan rupiah. Seorang penonton sekaligus Ketua Badan Komunikasi Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kota Makassar Mudzakkir Ali Djamil memberi bantuan uang tunai Rp 1 juta.
"Sebagai sesama Muslim wajib bagi kita untuk peduli akan derita yang dialami Muslim Rohingya. Derita mereka sama dengan derita kita juga umat Muslim di Makassar. Olehnya itu bantuan dan doa kita sangat dibutuhkan saudara kita. Sekecil apapun bantuan kita sangat berarti bagi mereka,” ujar Mudzakkir.(tribun-timur.com/edi)

2 komentar:

  1. Motivator Kafilah Kepri Berpulang

    http://www.tribunnews.com/2012/08/23/motivator-kafilah-kepri-berpulang

    Motivator Kafilah Kepri Berpulang

    http://masjidrayabatam.net/business-footer-links-37/192.html?task=view

    BalasHapus
  2. innalillahi wa innalillahi rojiun

    BalasHapus

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...